Kesimpulan Dari Tiap BAB
/
0 Comments
kesimpulan-kesimpulan
BAB I
BAB I
Pengantar Ilmu Sosial Dasar
Kesimulan :
ISD merupakan ilmu yang sangat penting untuk di ketahui dan dipelajari, hal ini karena ilmu ISD merupakan ilmu yang berhubungan dengan interaksi sosial dan interaksi terhadap diri sendiri. Bagaimana kita bersosial dengan masyarakat luas dan Ilmu ini juga berhubungan dengan kecerdasaan emosional kita.
Ilmu Sosial dasar juga dapat menjadi pembentukan karakter
dan prilaku mahasiswa dalam kehidupan sosial, serta dalam berkomunikasi dengan
baik dan sopan dalam berinteraksi dengan mahkluk sosial lainnya
BAB II
Penduduk Masyarakat dan Kebudayaan
Kesimpulan :
pada bab ini kita di tuntut untuk bisa memahami apa itu penduduk Masyarakat dan Kebudayaan, dimana kita harus mengetahui pertumbuhan penduduk dunia dengan menggunakan tabel, pengadaan penduduk dunia mengunakan tabel, penulisan rumus tingkat kematian yang dibagi menjadi rumus tingkat kematian kasar dan rumus tingakat kematian halus, memahami angka kelahiran, migrasi dan faktor faktor terjadinya migrasi, akibat dari migrasi serta kita juga harus mengetahui jenis-jenis struktur penduduk
BAB III
Individu, Keluarga, dan Masyarakat
Kesimpulan :
Individu ialah orang yang menyang pribadinya masing-masing, sedangkan keluarga ialah kumpulan dari beberapa individu yang terdiri dari ayah, ibu dan anak. Masyarakat merupakan kumpulan dari bebrapan keluarga. dimana masyarakat sudah menyangkut aspek yang sangat luas. pada bab ini kita ketahui tentang faktor faktor yang mempengaruhi pertumbuhan individu, fungsi keluarga, fungsi yang dijalankan keluarga, kelompok masyarakat, serta makna makna dari Individu, Keluaga, Masyarakat.
BAB IV
Pemuda dan Sosialisasi
Kesimpulan :
Pada bab ini kita mengetahui tentang internalisasi belajar, spesialisasi, dan proses sosialisasi. kita sebagai pemuda harus lah menjadi pemuda yang selalu belajar dan memahami proses sosialisasi agar dapat beinteraksi dengan masyarakat dan mempunyai sikap yang bijaksana sebagai pemuda.
Pola dasar pembinaan dan pengembangan generasi muda, hal ini dipelajari agar kita dapat menyiapakan pembinaan dan pengembangan genarisi muda agar generasi muda sebagai penerus bangsa merupakan generasi yang unggul dari segi karakter sikap dan pendidikannya.
BAB V
Warga Negara dan Negara
Kesimpulan
Pada bab ini kita menyinggung mengenai hukum, hukum ialah suatu sistem yang dibuat manusia untuk mengatur tingkah laku manusia agar dapat terkontrol. hukum sangat diperlukan terutama dalam menegakkan keadilan dan kebenaran. apa jadinya kalau suatu negara tidak ada hukum yang mengatur masyarakat nya maka suatu negara yang tanpa hukum akan selalu terjadi kejahatan, kriminalisme yang dapat merugikan banyak orang.
Hukum menurut waktunya terbagi menjadi 2 yaitu UIS CONSTITUTUM dan UIS CONSTITUENDUM, sedangkan menurut isi nya hukum terbagi menjadi 2 diantaranya hukum privat dan hukum publik, hukum menurut sifatnya terbagi 2 hukum yang memaksa dan hukum yang mengartur.
jadi subuah negara harus menpunyai hukum hukum yang mengatur masyarakat, dan bahkan batas kekuasaan negara. suatu negara bisa dikatakan negara apabila telah memiliki rakyat, wilayah dan pemerintahan yang berdaulat serta pengakuan dari negara lain.
setelah negara terbentuk tentunya negara mempunyai tugas diantara nya ialah tugas esensial dan tugas fakulatif.
dan tentunya setiap negara pasti dipimpin oleh kepala negara. dan sangat perperan besar bagi majunya suatu negara.
BAB VI
Pepalisan Sosial dan Persamaan Derajat
pelapisan sosial dan persamaan
derajat ialah setiap manusia menpunyai tujuan masing-masing oleh sebab itu
untuk mencapai tujuan mereka maka setiap individu akan mencari wadah atau
tempat di mana mereka bisa mencapai tujuannya tersebut, oleh sebab itu lah maka
adaanya pelapisan ataupun hirarki penduduk. misalnya antara invidu A mempunyai
tujuan C maka individu A akan berkumpul kepada orang-orang yang mempunyai
tujuan yang sama dengannya. sedangkan persamaan derajat disini menurut saya
setiap individu berhak untuk mendapatkan persamaan derajat terutama di mata
HUKUM dan PEMERINTAHAN, seperti yang telah di jelaskan di dalam undang-undan
'45. dengan adanya persamaan hak maka setiap individu akan merasa di hargai di
mata hukum tanpa adanya perbedaan.
BAB VII
Masyarakat Perkotaan dan Masyarakt Pedesaan
Kesimpulan
Masyarakat pekotaan, masyarakt yang indentik dengan teknologi sebagai kebutuhan sedangkan masyarakt pedesaan indentik sebagai masyarakat yang berprofesi sebgai besar sebagai petani maupun nelayan. masyarakat pekotaan tidak akan bisa hidup tanpa adanya masyarakat pedesaan sebagai mana kita ketahui masyarakat pedesaan sangat lah berperan penting dalam menyediakan kebutuhan pokok sehari yang di butuh kan oleh setiap manusia, diantara nya seperit padi, ikan, sayuran, buah-buahan dan lain sebagainya.
Lingkungan Umum dan Orientasi
Terhadap Alam, Masyarakat perdesaan berhubungan kuat dengan alam, karena
lokasi geografisnyadi daerah desa. Penduduk yang tinggal di desa akan banyak
ditentukan oleh kepercayaan dan hukum alam. Berbeda dengan penduduk yang tinggal
di kota yang kehidupannya “bebas” dari realitas alam.
Pekerjaan atau Mata Pencaharian,
Pada umumnya mata pencaharian di dearah perdesaan adalah bertani tapi tak
sedikit juga yg bermata pencaharian berdagang, sebab beberapa daerah pertanian
tidak lepas dari kegiatan usaha.
Ukuran Komunitas, Komunitas
perdesaan biasanya lebih kecil dari komunitas perkotaan.
Kepadatan Penduduk, Penduduk desa
kepadatannya lebih rendah bila dibandingkan dgn kepadatan penduduk
kota,kepadatan penduduk suatu komunitas kenaikannya berhubungan dgn klasifikasi
dari kota itu sendiri
BAB VIII
Pertentangan Sosial dan Integritas Masyarakat
Kesimpulan :
Pertentangan sosial sering terjadi karena adanya perbedaan kepentingan, perbedaan kepentinga ini diantara nya :
1. kepentingan individu untuk
memperoleh kasih sayang
2. kepentingan individu untuk
memperoleh harga diri
3. kepentingan individu untuk
memperoleh penghargaan yang sama
4. kepentingan individu untuk memperoleh
prestasi dan posisi
5. kepentingan individu untuk
dibutuhkan orang lain
6. kepentingan individu untuk
memperoleh kedudukan di dalam kelompoknya
7. kepentingan individu untuk
memperoleh rasa aman dan perlindungan diri
8. kepentingan individu untuk memperoleh
kemerdekaan diri
teknologi merupakan hal yang
sudah menjadi sebuah kebutuhan bagi masyarakat terutama di era yang sekarang
ini, sebagai contoh kita mengunakan telepon unutk berkomunikasi jarak jauh, dan
di era sekarang ini hanpone bukan merupakan hal yang mewah lagi hal ini
terbukti karena hampir setiap kalangan masyarakat telah memiliki
telepon/handphone. mengenai kemiskinan, kemiskikan menurut saya merupakan
setiap masalah yang ada di setiap negara yang sulit untuk di atasi. seperti hal
nya di Indonesia angka kemiskinan masih belum mengalami penurunan yang sangat
signifikan dari tahun ketahun.
BAB X
Agama dan Masyarakat
Kesimpuan :
agama merupakan suatu hal yang
sangat terpenting untuk di miliki oleh setiap manusia, karena agama berperan
sebagai petunjuk bagi setiap umat manusia. dengan adanya agama hendaknya setiap
umat manusia menjadi lebih baik dan menjauhi hal hal yang dilarang oleh setiap
agama yang di anut oleh umat manusia itu masing-masing. Di indonesia sendiri
terdiri dari 6 agama yang di akui oleh undang-undang dasar 1945, setiap pemeluk
agama ini tentunya berbeda kepercayaan, dengan berbeda kepercayaan ini maka
akan sangat mudah sekali terjadi kesalah pahaman antar umat beragama itu
sendiri. kita sebagai umat pemeluk agama yang tinggal di negara bhineka
hendaknya harus tetap berpegang kepada ideologi negara kita yaitu pancasila
dimana semboyan pancasila yaitu Bhineka Tunggal Ika yang artinya berbeda beda
namun tetap satu juga.